Menjadi seorang makelar adalah sesuatu yang sangat menggiurkan. Selain karena hampir tidak membutuhkan modal, juga cukup mudah, tidak menyita waktu dan tidak membutuhkan tempat.
Anda cukup membantu menjualkan barang orang lain dan mendapatkan untung dari sana. Untuk menjadi makelar, sama sekali tidak diperlukan waktu dan jam-jam tertentu. Cukup sebisa anda dan tidak mengganggu jam kantor.
Target Konsumen
Pengguna jasa anda sebagai makelar adalah orang-orang yang ingin menjual semua yang mereka miliki. Biasanya ingin cepat dan yang dijual adalah motor, mobil, rumah dan tanah.
Selain itu, calon pembeli yang ingin mencari barang-barang tersebut adalah juga konsumen anda.
Tidak dibutuhkan macam-macam hal jika ingin menjadi makelar. Tetapi, akan lebih baik jika anda memiliki kemampuan dalam bernegosiasi yang baik dan sifat kerja keras.
Hampir semua orang bisa menjadi makelar, yang membedakan adalah kesabaran dan keuletan.
Pertama, anda harus mencari konsumen terlebih dahulu. Anda bisa menemuinya di jalan-jalan yang biasanya ada tulisan dijual dan nomor telepon yang bisa dihubungi.
Anda juga bisa menemukan di surat kabar atau media internet.
Setelah menemukan calon konsumen tersebut, anda bisa menghubungi mereka dan mencari tahu harga dan segala macam info yang diperlukan.
Lalu, anda bisa menjualnya kepada orang lain dengan harga lebih atau sama dengan yang ditawarkan kepada anda dan meminta komisi, antara 1%-5%.
Hambatan & Tantangan
Menjadi seorang makelar, seperti yang disebutkan sebelumnya, membutuhkan kesabaran, keuletan dan kemampuan menjual. Tergantung pada diri anda, apa memiliki hal tersebut atau tidak.
Kunci sukses di bisnis ini adalah relasi yang luas. Semakin luas relasi anda miliki, semakin banyak kemungkinan mendapatkan orang yang ingin menggunakan jasa anda.
Anda bisa menjual barang / jasa apapun, seperti mobil, motor, rumah, barang elektronik, dan lain sebagainya.
Cara anda menawarkan jasa, juga salah satu kelebihan tersendiri. Jika sopan, ramah, dan jujur, calon pembeli juga akan lebih senang.
Sebaiknya anda juga memiliki kartu nama yang bisa dibagikan ketika menawarkan apapun yang sedang dijual. Ini untuk membantu anda, bila orang tersebut membutuhkan sesuatu untuk dijual ataupun dibeli.
Analisis BEP
Investasi Awal | |
---|---|
Kartu Nama | Rp 100.000,- |
Biaya Operasional | |
Telepon | Rp 200.000,- |
Transportasi & Promosi | Rp 200.000,- |
TOTAL | Rp 400.000,- |
Pendapatan (tergantung pada produk yang dijual)
Analisis BEP (tergantung pada produk yang dijual)
Referensi: Petamalang.com
Bagaimana menyusun anggaran keuangan keluarga? Ini salah satu pertanyaan yang dicari dan terkadang tidak semua…
Ada hal terpenting yang bisa dilakukan untuk mengelola uang, yaitu dengan membuat anggaran keuangan pribadi.…
Agar menjadi investor / trader saham sukses, Anda harus mengerahkan upaya maksimal untuk mencapainya. Investor…
Tak banyak yang mengetahui tentang rahasia kebebasan finansial. Banyak orang beranggapan bahwa bebas secara finansial…
Apabila Anda ingin mengontrol pengeluaran dan mencapai tujuan finansial Anda, maka dibutuhkan anggaran keuangan. Bagaimana…
Ingin menjadi pengusaha sukses? Bisa jadi ini idaman bagi sebagian orang yang bercita-cita menjadi wirausaha.…