Jual Beli Usaha, Peluang Bagi Pemilik Modal yang Tidak Ingin Memulai Usaha dari Awal

0 2,851

Bisnis jual beli usaha / perusahaan ini terinspirasi oleh beberapa perusahaan di negeri Barat yang sering membeli perusahaan dalam keadaan sulit, memperbaikinya, lalu menjual kembali dengan harga yang lebih mahal.

Anda mungkin tidak memiliki banyak modal untuk membeli perusahaan-perusahaan besar itu, tetapi mungkin memiliki dana untuk membeli usaha-usaha skala kecil semacam kios koran, toko buku kecil, rental film, dan buku, serta berbagai bisnis lainnya.

Selain keuntungan yang bisa diperoleh cukup besar jika usaha tersebut sehat kembali, anda juga tidak membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk menjalani dan memperbaiki usahanya.

Jika anda saat ini masih berstatus pegawai, maka bisnis ini tidak akan mengganggu pekerjaan anda di kantor. Anda akan menggaji beberapa orang karyawan untuk membantu mengurus bisnis ini.

Sedangkan pengelolaan keuangan, pembukuan, dan lain-lain, tetap anda yang mengurusnya. Dan, bisa dilakukan di sore atau malam hari.

Target Konsumen

Target pembeli anda dalam jual beli usaha ini adalah orang-orang yang ingin berbisnis, biasanya orang tersebut tidak ingin repot mendirikan dan memulai sebuah usaha / bisnis dari awal.

Cara Memulai Bisnis Jual Beli Usaha / Perusahaan

Sebelum memulai bisnis jual beli usaha / perusahaan, ada 2 hal yang harus anda siapkan dan miliki, yaitu modal yang cukup besar dan kemampuan manajemen yang baik.

Jika anda merasa tidak mampu dalam hal keduanya, lebih baik berpikir ulang untuk mencoba bisnis ini.

Untuk mencari usaha / perusahaan yang sedang dijual, anda bisa membaca dalam iklan di surat kabar, internet, atau promosi yang ada dari mulut ke mulut. Tentu saja, anda tidak bisa sembarang membeli usaha tersebut.

Dua hal yang dipikirkan adalah apakah memiliki dana untuk membelinya, dan apakah mampu untuk mengelolanya atau tidak.

Dan satu hal lagi yang tak kalah penting, mencari sesuatu yang terjadi kenapa usaha / perusahaan tersebut dijual, sehingga memudahkan anda untuk mengatasinya nanti.

Sebelum anda memperbaiki dan mengatasi masalah yang ada dalam usaha tersebut, anda juga belum bisa menjualnya. Dan jika anda memang bisa mengatasinya, bisa segera diiklankan sebagai promosi untuk penjualan dan memperhitungkan biaya yang sudah dikeluarkan dan juga keuntungan yang ingin didapatkan.

Tips sukses bisnis jual beli perusahaan
Tips sukses bisnis jual beli perusahaan

Tantangan & Hambatan

Hambatan yang mungkin dihadapi dalam bisnis jual beli perusahaan / usaha adalah mencoba menemukan letak kesalahan kenapa usaha tersebut dijual dan bagaimana mengatasinya. Jika anda ternyata tidak bisa mengatasi masalah tersebut setelah membelinya, tentu akan merugikan.

Kunci Sukses Bisnis Jual Beli Usaha / Perusahaan

Dalam menjalankan bisnis ini, hal yang paling mendasar agar bisa sukses adalah kemampuan menganalisis dan menyelesaikan segala masalah yang terjadi dalam usaha tersebut.

Semakin lama dan semakin banyak menjalankan bisnis ini, semakin terasah kemampuan anda dalam pengelolaan, mengatasi masalah, dan sebagainya.

Setelah itu, anda bisa mulai sedikit demi sedikit mencari usaha yang memiliki skala lebih besar untuk diatasi masalahnya, kemudian dijual kembali.

Analisis BEP

Investasi Awal
Modal*Rp 50.000.000,-
Biaya Operasional
Gaji PegawaiRp 3.000.000,-
Lain-lainRp 1.000.000,-
TOTALRp 4.000.000,-
Penjualan kembali jika 5 bulan selesaiRp 75.000.000,-
LabaRp 15.000.000,-
Analisis BEP6x transaksi

* Modal tergantung dengan skala usaha. Analisis diatas untuk usaha skala kecil.

Referensi: Wiktionary.com

Loading...
Tinggalkan komentar