Alasan Menjadi Entrepreneur Online

0 94

Online entrepreneur bukanlah pilihan yang buruk, banyak hal yang bisa dilakukan dengan online. Menjadi online entrepreneur juga memberikan keleluasaan kerja selama bisa mengakases internet. Sangat berbeda dengan rutinitas orang kantoran, yang harus berangkat di pagi hari, dan pulang sore hari. Ada banyak sekali alasan untuk menjadi seorang entrepreneur online, berikut ini setidaknya ada 30 alasan teratas mengapa Anda harus menjadi entrepreneur online.  Jika Anda hobi online, setidaknya Anda juga akan menemukan alasan yang sama dengan yang ada di bawah ini.

1. Anda dapat tetap bekerja walaupun sedang memakai baju tidur 😀

 Bisnis online  membebaskan Anda dari jam kerja, bahkan ketika Anda sedang ditempat  tidur, Anda masih bisa berbisnis dan melakukan transaksi dengan internet. Artinya Anda masih bisa menghasilkan uang meskipun Anda sedang santai.

2.  Tidak beresiko tinggi.

 Jika Anda tidak memiliki barang, dan hanya memiliki modal yang terbatas, maka bisnis online menjadi alternative untuk Anda. Dibandingkan dengan membangun bisnis secara konvensional, bisnis online memiliki resiko kerugian yang relative rendah dengan potensi penghasilan yang besar. Misalnya, untuk memiliki sebuah website itu harganya hanya Rp 330.000 kalau toko online berbayar, hanya Rp 450.000,- dan dengan modal ini Anda sudah bisa memulai bisnis. Bahkan ada yang gratisan.

3. Bekerja untuk diri sendiri.

Dengan berbisnis online, apa yang Anda kerjakan menjadi milik Anda sendiri. Sebagai seorang entrepreneur membesarkan bisnis milik sendiri menjadi sangat penting karena itu akan menjadi aset dimasa datang.

4.  Tidak ada masa yang membosankan.

Jika Anda menjadi karyawan di sebuah perusahaan, maka Anda didaruskan untuk melakukan suatu pekerjaan sesuai dengan aturan. Mungkin diawal masa bekerja, hal itu tidaklah menjadi masalah, tetapi jika berlangsung setiap hari itu akan menjadi hal yang membosankan.   Sebagai seorang entrepreneur , Anda bisa mengatur pekerjaan sesuai kemauan Anda dan Anda bisa menjadi apapun yang Anda inginkan.

Dalam satu waktu, Anda bisa menjadi desainner, penulis,  programmer, atau bahkan auditor.

5. Anda akan belajar sesuatu yang baru setiap hari.

Keuntungan lainnya, menjadi seorang entrepreneur adalah ; selalu ada kesempatan lebih untuk terus belajar. Bahkan jika suatu hari Anda belajar semua hal termasuk menghasilkan uang secara Online, ketika Anda bangun esok hari Anda masih akan ada banyak hal baru untuk dipelajari lagi. Sebagai seorang entrepreneur Online, semakin banyak info-info terkini yang Anda ketahui tentang teknologi, teknik, dan trend, semakin mudah bagi Anda untuk mencapai jalan kesuksesan.

Secara pribadi, saya sangat  senang dengan hal-hal baru yang saya dapatkan ketika saya online dan mempelajari metode atau teknik baru dalam menghasilkan uang, ini sangat menantang..

6. Menemukan panggilan jiwa Anda

Kebanyakan orang mengetahui apa yang mereka inginkan untuk hidup mereka ketika berumur 5 tahun dan setelah berumur 25 tahun orang bingung mau melakukan apa?

Jika Anda mencari sesuatu kejelasan pada suatu subjek, maka menjadi seorang entrepreneur adalah salah satu altenatif yang tepat. Entrepreneur  adalah jalan yang bagus untuk menemukan jatidiri Anda.

7. Anda dapat menghindari kesibukan

Pergi kerja di saat jam-jam sibuk adalah buang-buang waktu, energy, dan pemborosan bahan bakar.

Sebagai seorang online entrepreneur , pagi hari kita dapat di isi dengan kegiatan yang lain seperti jalan pagi, tidur.. :-D, baca Koran sambil minum kopi, asyiik betuul..

8.  Lebih banyak waktu untuk memasak

Seorang karyawan biasanya tidak memiliki banyak waktu untuk memasak. Lebih praktis makan di restoran atau makan makanan kecil. Tapi, seorang entrepreneur, Anda dapat menghabiskan lebih banyak waktu di rumah dan Karena itu lebih banyak makanan di dapur. Tidak ada yang lebih enak dari masakan di rumah ; lebih sehat, murah, dan lebih memuaskan.

9. Lebih banyak menikmati indahnya pagi hari.

Anda tidak perlu sibuk-sbuk ria dipagi hari bersiap-siap berangkat kerja, dan Anda bisa bersantai di teras rumah ditemani segelas kopi susu hangat sambil membuka laptop Anda untuk bertransaksi, dan tentu saja Anda terhindar dari kemacetan.

10. Membangun jaringan

Pekerjaan yang Anda lakukan dapat Anda fokuskan pada kegiatan membangun jaringan. Menemukan kenalan baru, dan membangun relasi bisnis baru. Tetapi hal itu sulit dilakukan jika Anda seorang karyawan, bekerja dikantor yang sama, setiap hari dari tahun  ke tahun. Di sisi lain, seorang entrepreneur , selalu bertemu dengan orang baru. Mereka harus mencari klien-klien yang potensial, pelanggan, dan rekan kerja – jika Anda ingin bisnis Anda terus berkembang.

11. Internet akan terus tumbuh

Desember tahun 2011, hanya 32.7 % dari populasi dunia memiliki internet. Dekade berikutnya jumlah penggunanya terus meningkat seiring dengan semakin banyaknya orang yang memiliki akses internet. Sementara itu, dua milyar orang sudah terkoneksi dengan jaringan internet, dan penggunaannya pun terus meningkat. Dengan kata lain industry internet terus tumbuh. Jika Anda memulai bisnis online sekarang, Anda akan merasakan manfaat atas pertumbuhan tersebut.

12. Kita berada di masa transisi ekonomi

Dua decade terakhir telah memperlihatkan peningkatan tajam dari teknolgi digital dan perdagangan bebas. Hal ini menyadarkan ekonomi dunia dan menyebabkan banyak industry yang tertinggal. Hal ini juga mengakibatkan munculnya banyak bisnis baru. Sementara perusahaan yang lama, dan besar dipaksa untuk beradaptasi dengan perubahan ini.

13.  Internet adalah pasar para entrepreneur online

tingkat rata-rata pengangguran di dunia sangat tinggi. Ini merupakan kabar buruk bagi para pegawai, yang berkompetisi mencari kerja. Tapi ini merupakan berita baik bagi  entrepreneur , yang memperoleh keuntungan dengan mudah mencari karyawan.

14.  Anda dapat menciptakan lapangan pekerjaan

Jika bisnis Anda sukses, Anda akan merekrut beberapa orang. Semakin besar bisnis Anda, semakin besar yang Anda rekrut. Google saja memulai dari 2 orang, kemudian sekarang memiliki lebih dari 30.000 karyawan.

15. Membuat Anda memiliki kebiasaan yang produktif

Jika Anda sekarang membaca Artikel ini, saya yakin Anda menghabiskan banyak waktu untuk online. Jika Anda seorang  entrepreneur  online, browsing internet menjadi bagian dari keseharian Anda, keuntungan dari membaca artikel-artikel yang relevan, berhubungan dengan banyak orang, berbagi cerita di facebook atau twitter. Jika Anda akan online, sebaiknya Anda produktif.

16. Anda dapat mengerjakan apa yang Anda sukai

Ini adalah alasan utama mengapa seseorang menjadi  entrepreneur  . Daripada melakukan pekerjaan untuk orang lain, seorang entrepreneur  bisa menentukan pekerjaan apa yang mereka sukai sebagai pekerjaannya.

17. Anda dapat memperoleh passive Income

Passive income adalah pendapatan secara regular dan kontinyu tanpa kita harus bekerja keras untuk tetap menghasilkan. Banyak sekali enterprenuer online, seperti Ane Ahira, joko susilo, atau banyak yang lainnya menghasilkan passive income melalui website mereka.

Saya yakin semua orang pasti suka yang namanya passive income, Anda dapat menghasilkan uang sementara Anda tertidur, website kita tidak pernah tidur.

Website yang baik akan terus menghasilkan uang tanpa harus mengeluarkan energi yang besar untuk merawatnya, dan online entrepreneur  adalah pilihan yang tepat untuk mendapatkan passive income. Selain itu juga ada beberapa cara seaperti memasang banner iklan, menjual produk, dan mengembangkan bisnis online dengan program membership.

18. Anda tidak memiliki BOS

Bos yang baik, adalah pemimpin, mentor, dan sekaligus teman bagi Anda. Sedangkan Bos yang buruk adalah neraka jahannam. Jika Anda sekarang bekerja di sebuah perusahaan dan memiliki bos yang buruk, lebih baik Anda mempertimbangkan opsi untuk menjadi  entrepreneur  .

19. Anda tidak bisa DIPECAT

Salah satu resiko bekerja di perusahaan, adalah bahwa bisa saja suatu saat Anda di PECAT. Perusahaan selalu mencari cara agar biaya operasional mereka kecil, dan menggaji orang semurah mungkin untuk meraih keuntungan yang besar. Suatu saat, mungkin Anda harus menerima kenyataan bahwa Anda dipecat.

Sebagai seorang  entrepreneur  , Anda  mungkin dapat kehilangan klien, customer atau relasi, tetapi kita tidak pernah akan kehilangan pekerjaan. Karena masa depan Anda, Andalah yang menentukan.

20. Anda, tidak harus keluar dari pekerjaan Anda

Membuat bisnis online, tidak selalu dilakukan setiap hari. Yang diperlukan adalah membangun sebuah website, mencari produk, atau pembaca. Meskipun sekelas Mark Zuckerber dan Larry page, pada awalanya tidak menghasilkan uang di tahun pertama mereka.

Tetapi menjadi seorang online  entrepreneur  adalah komitmen jangka panjang, dan kita bisa mengatur waktunya sesuai dengan keinginan kita. Jadi, sebenarnya Anda tidak perlu keluar dari pekerjaan Anda. Anda tetap bisa ajian, dan sekaligus memanfaatkan waktu luang Anda menjadi online  entrepreneur  .

21. Anda bisa keluar dari pekerjaan Anda

Di saat yang sama, ketika bisnis online Anda sudah continue menghasilkan, bahkan nilai incomenya lebih besar dari kerja harian Anda, maka Anda dapat memutuskan menjadi seorang full-time entrepreneur  . Dan ketika bisnis online Anda terus tumbuh, maka Anda tidak perlu lagi menjadi karyawan.

22. Mengajarkan kita DISIPLIN

Yang bisa mengukur kinerja seorang  entrepreneur  adalah diri Anda sendiri. Jika kita tidak mengukur kinerja kita, maka orang lain akan mendahului kita. Ini adalah tantangan bagi seorang pengusaha, tetapi juga sekaligus menjadi peluang agar kinerja kita fleksible, menjadi bos dalam perusahaan sendiri, dan berarti Anda akan terus melatih diri Anda disiplin dalam menjalankan rutinitas.

Mendisiplinkan diri adalah kebiasaan baik. Mempraktikannya setiap hari akan melatih diri menjadi lebih produktf dan menjadi percaya diri.

23. Anda dapat keliling dunia

Ketika kita memiliki kantor online, maka kita bisa bekerja dimanapun, selama kita bisa terkoneksi dengan internet.

Beberapa enterprener sukses online seperti Cody McKibbenmemanfaatkan kesehariannya untuk berkeliling dunia, dan orang-orang seperti in disebut sebagai “digital nomads”. Masih banyak keindahan dunia diluar sana. Memaulai bisnis online memungkinkan Anda untuk mendapatkan kesempatan itu.

24. Anda dapat menentukan pola hidup Anda sendiri

Setiap orang pasti memiliki pola hidup dan cara menikmati hidupnya. Misalnya seseorang saat sedang sendirian, justru akan lebih produktif. Yang lain, justru saat sedang jalan-jalan menikmati indahnya kota, maka saat itulah banyak inspirasi yang didapatkan. Nah dengan menjadi entrepreneur  online , maka kitalah yang menentukan pola hidup kita.

25.  Anda dapat bekerja 4 jam seminggu

Ada sebuah buku karya Timothy Ferriss yang mendiskusikan bagaimana memanfaatkan hal-hal sepeerti outsourcing, drop-shipping, dan Adsense untuk menghasilkan uang hanya dengan bekerja 4 jam seminggu.

Hal ini pasti menjadi impian semua  entrepreneur  online. Membangun binsis yang berhasil tanpa kita harus terlibat intensif didalamnya.

26. Mendorong efisiensi diri

Cara lain agar kerjaan Anda sebagai  entrepreneur  online adalah ; Anda dituntut agar lebih efisien dalam memanfaatkan waktu. Dan ketika urusan beres, maka anda bisa bersantai.

Hal yang sama tidak akan terjadi jika kita menjadi karyawan dalam sebuah perusahaan.

27. Memuaskan

Susah sekali menjelaskan tentang kepuasan kerja, tapi kita akan merasakan kepuasan ketika kita mengerjakan sesuatu dan berhasil setelahnya. Pengalaman saya pribadi kepuasan itu saat kita berhasil memperoleh sesuatu dari bisnis online ini.

28. Potensi bisnis yang tidak terbatas

Dengan bekerja di perusahaan, karir Anda sangat bergantung pada perusahaan, ada yang sudah bekerja puluhan tahun tetapi tidak naik pangkat, bahkan gaji pun begitu. Sementara,  entrepreneur  online, kita bisa mentarget potensial income dengan tanpa batasan, mungkin 100$ perhari lalu bulan depan bisa jauh lebih tinggi lagi.

29. Anda dapat mempengaruhi dunia

Sebagai seorang karywan perusahaan, Anda seperti masuk dalam sebuah system. Anda membuat dan mengerjakan sesuatu untuk perusahaan. Tetapi Anda tidak meciptakan unutk Anda sendiri. Sedangkan menjadi entrepreneur  online, akan menentukan arah pekerjaan kita sendiri dan memperoleh goal yang kita tentukan sendiri juga, bisnis adalah menciptakan, mengembangkan dan mempengaruhi dunia.

30. Anda akan mewariskan sesuatu

Anda harus belajar memaknai hidup, dan mencoba membuat sesuatu yang berarti.

Agar menjadi berarti, Anda sebenarnya tidak harus menjadi entrepreneur  online. Membina keluarga kecil, menjadi guru, atau secara sederhana membangun keluarga kecil yang harmonis. Tetapi jika Anda ingin meninggalkan sesuatu yang berarti untuk dunia, dan orang lain, tentu harus ada sesuatu yang Anda wariskan. Contoh saja Steve Jobs yang merubah cara pandang teknologi, atau Bill Gates yang mendedikasikan kehidupannya dengan membangun The Bill and Melinda Gates Foundation.

Secara sederhana, memiliki bisnis adalah sesuatu yang powerfull. Ketika kita menciptakan suatu bisnis, Anda menciptakan banyak peluang dan kemungkinan menciptakan sesuatu yang berarti. Bangun bisnis Anda dan bahkan ketika Anda sudah tidak ada, Anda tetap meninggalkan jejak yang sangat berarti untuk dunia ini…

 Sumber:

www.ekonovianto.com

Loading...
Tinggalkan komentar